Jumat, 27 Mei 2011

Google docs

Google Docs adalah layanan pengolah kata, lembar sebar, presentasi, formulir, dan penyimpanan data berbasis web gratis dari Google. Layanan ini pertama kali diluncurkan pada 10 Oktober 2006 sebagai gabungan dua layanan: Writely dan Spreadsheets. Layanan presentasi diluncurkan pada 17 September 2007 sedangkan layanan penyimpanan data untuk berkas apa pun (hingga maksimum 1 GB per berkas) diluncurkan pada 13 Januari 2010.


Terdapat 5 pilihan dokumen yang dapat kita buat, yaitu dokumen text seperti Microsoft Word , Dokumen persentasi seperti Microsoft Powerpoint. Dokumen spreadsheet seperti Microsoft Excel, Membuat gambar seperti menggunakan Paint, Photoshop, CorelDraw dan sebagainya dan yang terakhir membuat form kuesioner online dalam pilihan form.

Cara-cara menggunakan Google Docs:
1. Sebelum masuk ke dalam Google Docs, pastikan kalian sudah memiliki akun universal Google. Apa itu akun universal Google? Jadi sekarang Google sudah mengintegrasikan akun Gmail untuk semua layanan fasilitas Google.
2. Bukan www.docs.google.com dan masukan akun Google.com pada bagian login.

Google Docs pada HP Android
Sekarang kita bisa menikmati aplikasi google docs pada Hp Android, dengan cara menginstal aplikasi Google Docs pada Android Market. Aplikasi Google Docs bekerja dengan cara yang sama dengan Google Docs pada PC. Pada aplikasi, terdapat 6 buah menu pada Google Docs seperti :
  • All Items : berguna untuk melihat seluruh file baik file dokumen atau file lainnya yang ada pada Gmail anda
  • Collections : berguna untuk melakukan sharing file dokumen koleksi anda ke orang lain yang juga menggunakan email Gmail
  • Starred : berguna untuk menandakan file dokumen anda agar lebih mudah jika ingin melihatnya dikemudian hari
  • Documents : berguna untuk melihat file dokumen yang ada pada Gmail
  • Images : berguna untuk melihat file foto pada Gmail
  • More : berguna untuk melihat file dengan cara berdasarkan ekstensi file seperti file berekstensi .doc, .xls, dan .ppt

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar